Minggu, 05 Juni 2011

Ibu kepada Gadisnya

Mama bilang "Kamu bukan anak kecil lagi..."
Mama bilang, "Dulu pake pembalut aja masih miring-miring, tembus sana-sini. Tiap minggu teriak-teriak pengen makan di KFC"
Mama bilang, "Sekarang baju-baju model baru, kuteks kuku warna-warna genit, perhiasan-perhiasan kecil mulai penuh di lemari sama meja rias."
Mama bilang, "Bahkan kamu sekarang bisa nolak tiap disodorin uang saku tambahan..."
Mama bilang, "Alasannya sekarang udah waktunya memberi, bukan menerima lagi..."
Mama bilang, "Terus gimana sama ****? Kapan rencananya?"
Mama bilang, "Pengennya Mama, jangan lama-lama. Tapi kalo cepet-cepet juga..... Gimana ya? Nanti jarang jenguk Mama."
Mama bilang, "Pokoknya sekarang jangan kayak anak kecil lagi. Dengerin kalo dikasi tau calon suami. Dia bilang nggak, jangan ngelawan.. Biar suami segan."

Saya.
Saya diam. Menahan haru mendengar getar suara seorang Ibu yang takut akan kesepian temporernya........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar